Satelit Indonesia - Jenis Receiver Parabola Digital Untuk Buka Acakan

Jenis Receiver Parabola Digital Untuk Buka Acakan

Satelit Indonesia update jenis receiver parabola berdasarkan kemampuan buka acakan. Pasti banyak yang bermimpi memiliki receiver yang bisa buka semua jenis acakan, dan mungkin anda sebagai pembaca tulisan Satelit Indonesia ini adalah salah satunya.

Sudah banyak jenis receiver parabola yang bagus, dari harga yang rendah sampai yang tinggi dengan kemampuan yang berbeda. Namun memang kalau ingin memiliki receiver yang bisa membuka semua jenis acakan adalah satu mimpi yang sangat mustahil, tapi bisa saja terwujud kalau anda memang ahli dalam hal programming.

Biasanya orang yang pertama kali beli box digital adalah jenis receiver yang support biss key dan beberapa acakan lain. Namun sebenarnya jenis receiver parabola itu ada beberapa berdasarkan kemampuan buka acakan. Silahkan simak berikut.

Jenis Receiver Parabola Digital Untuk Buka Acakan

Receiver Parabola TV Berlangganan

Jenis receiver parabola ini dikhususkan untuk pelanggan TV berbayar. Jenis acakan yang bisa dibuka pun menyesuaikan dengan jenis acakan dari TV berbayar tersebut, entah ABV, Irdeto, NDS atau yang lain. Kebanyakan memang jenis receiver TV berlangganan tidak support untuk lock channel lain selain layanannya. Contoh saja receiver Indovision.

Namun mengikuti perkembangan akhirnya, beberapa receiver TV berlangganan ada yang support jenis acakan lain. Contoh saja Matrix garuda TV merupakan jenis receiver yang bisa input biss key, malah ada juga receiver TV berbayar yang support powervu seperti Skynindo Ceria.

Receiver Parabola Free View TV

Jenis receiver parabola ini dikhususkan untuk layanan sekali bayar perangkat parabola dan seterusnya gratis bulanan. Yang membedakan dengan receiver TV berlangganan hanyalah di model biaya saja, dan karena gratis maka konten juga tidak muluk muluk.

Namun memang banyak yang belum mengerti perbedaan dari berbayar dan FTV, orang orang cenderung FTV ya berbayar walau secara konsep sangat berbeda. Untuk jenis acakan yang bisa dibuka pun sangat terbatas, dan memang tidak penting pula ada acakan lain selain layanannya. Kalau sampai support acakan lain, bisa bisa penonton malah berpindah ke satelit lain.

Contoh saja MMP Raja Ampat, salah satu receiver FTV dari SMV TV. Receiver tersebut hanya bisa buka acakan layanannya dan untungnya masih bisa membuka channel FTA lain entah satu satelit atau beda satelit.

Receiver Parabola FTA

Jenis receiver parabola ini dikhususkan untuk di luar jalur TV berlangganan, FTV. Maksud FTA disini tidak terikat oleh suatu layanan. Jadi tidak salah jika banyak yang memakai jenis receiver parabola FTA ini. Pengembang firmwarenya juga sangat banyak, tidak seperti receiver TV berlangganan atau receiver FTV yang dibuat atas permintaan operator konten.

Untuk support jenis acakan, receiver FTA bisa lebih banyak, selain karena pengembangnya banyak, receiver ini meraih keuntungan dari jualan receiver, makanya harus lomba lomba dari pihak produsen untuk menghadirkan fitur terbaru terutama support buka jenis acakan.

Namun kadang kala, masih saja ada yang membandingkan receiver FTV dengan FTA tanpa melihat sasaran ataupun konsep bisnis mereka, jadilah tidak akan ketemu, apalagi jika yang dibandingkan harga. Jelas receiver FTA akan menang dengan fitur yang hampir sama, wong tidak perlu beli lisensi acakan dan kerjasama channel tertentu.

Jenis Receiver Parabola Digital Untuk Buka Acakan Komentar

Unknown

Saya pakai Venus new meteor skynindo saya mau biss key tapi tidak bisa merubah kode SID bagaimana caranya? Tolong bantuannya. Terimakasih.

11/07/17, 10.58
Unknown

Masalah di merubah kode SID di Venus new meteor skynindo?

11/07/17, 21.50
Bowo Ekowidodo

Belum bisa bantu, belum punya receivernya.

13/07/17, 17.11