Satelit Indonesia - Cara Mengganti Kode Remote Receiver Parabola GX6605S

Cara Mengganti Kode Remote Receiver Parabola GX6605S

Satelit Indonesia update bagaimana cara mengetahui kode remote receiver parabola untuk decoder satelit yang memakai chipset Guoxin GX6605S. Kali ini kita lanjutkan lagi belajar membuat skin receiver parabola Guoxin GX6605S, disini kita masih membahas mengenai config remotenya. Kalau sebelumnya kita bahas cara mengganti keymap kali ini lebih detail lagi ke isinya.

Kita ketahui config remote receiver yang memakai chipset guoxin gx6605S menggunakan file xml. Mungkin diantara yang sudah pernah membuka file keymap xml tersebut ada yang paham isinya namun mungkin ada yang malah kebingungan cara bacanya. Untuk itu kali ini Satelit Indonesia akan sedikit membahas hal tersebut.

Remote receiver memang sangat penting, maka config remote yang tepat akan menentukan ketepatan aksi sesuai tombol target. Contoh saja dalam remote ketika menekan menu harusnya keluar menu, namun akan membuat bingung ketika yang keluar adalah info EPG. Kesalahan kecil tersebut walau tidak akan membuat receiver rusak tetap saja membuat firmware tidak sempurna. Untuk itu kita pelajari tag atribut dan konten di keymap xml.

Cara Mengganti Kode Remote Receiver Parabola GX6605S

Dalam keymap xml ini dibagi menjadi 2 bagian yaitu pemanggil group dan isi group. Hal ini untuk mempermudah mana group yang ingin diaktifkan dan mana yang tidak. Kalau ingin aktif tinggal memasukkan pemanggilan group pada Remote Key map jika tidak ingin aktif tinggal dimatikan menjadi komen atau dibuang. Untuk contohnya

  • <item display="Remote Key map">
  • <item display="Remote 1" group="SI"/>
  • <item display="Remote 2" group="SI 2"/>
  • <!-- <item display="Remote 3" group="SI 3"/> -->
  • </item>

Dari kode diatas group SI dan SI 2 adalah yang aktif, untuk SI 3 karena menjadi komentar maka tidak aktif. Satelit Indonesia kira sudah sangat mudah dipahami untuk kode diatas. Selanjutnya adalah ke function groupnya. Fungsi group ini untuk menampung kode tombol remote menyesuaikan aksi yang akan dilakukan. Untuk contohnya

  • <group name="SI">
  • <key name="GUIK_0"> 0x5eb6 </key>
  • <key name="GUIK_1"> 0x5e1e </key>
  • </group>

Nama group ini untuk memberikan batasan kode yang digunakan. Atribut name itu untuk aksi yang akan dilakukan dan isi tag adalah kode tombol remote. Untuk aksi sendiri menyesuaikan dengan kernel, namun memang secara default rata rata sama walaupun ada perbedaan hanya sedikit. Namun kalau kode tombol remote ini rata rata berbeda, tapi kadang ada yang sama. Dan ini yang menjadi perhatian, jangan sampai memberikan nilai sama pada aksi aktif yang berbeda. Contohnya aksi munculkan form biss dengan audio. Untuk mengetahui kode aksi silahkan simak tabel berikut

Kode Remote Receiver Parabola Guoxin GX6605S

TentangKeterangan
Update28 - 10 - 2018
GUIK_0Angka 0
GUIK_1Angka 1
GUIK_2Angka 2
GUIK_3Angka 3
GUIK_4Angka 4
GUIK_5Angka 5
GUIK_6Angka 6
GUIK_7Angka 7
GUIK_8Angka 8
GUIK_9Angka 9
GUIK_AAudio
GUIK_BSubtitle
GUIK_C
GUIK_D
GUIK_EEPG
GUIK_FFavorite
GUIK_GSTB Pause
GUIK_HHalt / Power
GUIK_IInfo
GUIK_JIPTV
GUIK_K
GUIK_LLast
GUIK_MMenu
GUIK_NNext
GUIK_OTime Shift
GUIK_PPlay
GUIK_QResolusi
GUIK_RRecall
GUIK_SSatelit
GUIK_TTeletext
GUIK_UMute
GUIK_VTV Radio
GUIK_X
GUIK_Y
GUIK_ZZoom
GUIK_REDRED
GUIK_GREENGREEN
GUIK_YELLOWYELLOW
GUIK_BLUEBLUE
GUIK_ANY
GUIK_NULL
GUIK_KP1GoTo
GUIK_KP2
GUIK_KP3
GUIK_KP4Page Down
GUIK_KP5Page UP
GUIK_KP6
GUIK_KP7
GUIK_KP8
GUIK_KP9
GUIK_KP_PERIOD
GUIK_KP_DIVIDE
GUIK_KP_MULTIPLY
GUIK_KP_MINUS
GUIK_KP_PLUS
GUIK_KP_ENTER
GUIK_FIRST
GUIK_ESCAPEExit
GUIK_RETURNEnter / OK
GUIK_UPUP
GUIK_DOWNDown
GUIK_LEFTLeft
GUIK_RIGHTRight
GUIK_MINUSBackward
GUIK_PLUSForward
GUIK_PRINTRecord
GUIK_PAUSEGlobal Pause
GUIK_SCROLLOCKStop Rec
GUIK_BACKQUOTE
GUIK_BACKSPACE
GUIK_INSERT
GUIK_HOMEUSB
GUIK_PAGE_DOWNPage Down
GUIK_PAGE_UPPage Up
GUIK_TAB
GUIK_LEFTBRACKET
GUIK_RIGHTBRACKE
GUIK_DELET
GUIK_END
GUIK_CAPSLOCK
GUIK_SEMICOLON
GUIK_QUOTEDBL
GUIK_BACKSLASH
GUIK_LSHIFT
GUIK_COMMA
GUIK_PERIOD
GUIK_SLASH
GUIK_RSHIFT
GUIK_LCTRL
GUIK_LSUPER
GUIK_LALT
GUIK_SPACE
GUIK_RALT
GUIK_RSUPER
GUIK_RCTRL
GUIK_NUMLOCK
GUIK_F1Red
GUIK_F2
GUIK_F3
GUIK_F4
GUIK_F5
GUIK_F6
GUIK_F7
GUIK_F8
GUIK_F9Volume UP
GUIK_F10Volume Down
GUIK_F11
GUIK_F12

Sayangnya receiver yang menggunakan chipset Guoxin GX6605S ini sepertinya tidak di lengkapi mapping remote, namun untuk yang biasa bermain dengan receiver linux misal Enigma 2 ini sudah terbiasa dengan mapping remote. Jadi kalau memerlukan kode tombol remote bisa meminta tolong pengguna receiver linux buat mapping dan kita bisa convert ke format keymap xml nya.

Banyaknya name key map diatas tidak menjadi patokan, hanya saja memang bisa dijadikan rujukan untuk memperoleh aksi yang tepat. Kalau ada data dobel atau kurang silahkan dibenarkan lewat komentar. Kode nama keymap diatas dipaakai sesuai kebutuhan dari firmware. Contoh saja menentukan key atau virtual key, ataupun tombol lain yang di support. Jadi silahkan di coba coba saja.

Cara Mengganti Kode Remote Receiver Parabola GX6605S Komentar

New Member

Mf min. Jika ganti lansung dr hex edit gmana.? Posisi awal dan akhir biasa nya apa.?

31/12/18, 21.43
Bowo Ekowidodo

Sulit, karena terkompres cramfs

01/01/19, 09.42
Husniankhalil

How I Make This Software Use

07/02/19, 09.47
imtiaz302

i need me software

08/03/19, 14.45