Cara Upgrade SW Receiver Getmecom HD5 Guoxin
Satelit Indonesia update bagaimana cara upgrade firmware receiver getmecom guoxin sendiri dengan mudah. Belakangan memang semua receiver satelit parabola terutama keluaran baru seperti dipaksa untuk melakukan upgrade firmware. Makanya hal ini juga memaksa penggunanya untuk bisa paling tidak bagaimana cara upgrade sw getmecom guoxin tanpa masalah.
Sebenarnya kalau sering coba mencoba firmware receiver parabola yang memakai chipset NationalChip GX6605S seperti yang dipakai receiver Getmecom HD5 Guoxin ini maka Satelit Indonesia kira tidak akan bermasalah dengan cara upgrade receiver getmecom guoxin. Rata rata memang proses upgrade software getmecom guoxin sama saja, namun memang ketakutan yang membuat orang tidak mau mencoba.
Nah untuk kali ini Satelit Indonesia akan sedikit membuat tutorial bagaimana cara upgrade receiver getmecom guoxin gx6605s. Satelit Indonesia berharap tidak ada lagi yang mengalami kesulitan atau masalah setelah melakukan beberapa langkah yang Satelit Indonesia tuliskan. Untuk yang ingin cara upgrade firmware getmecom guoxin silahkan lakukan langkah langkah berikut
- Download SW Getmecom HD5 Guoxin
- Simpan di media penyimpan, seperti flashdisk
- Nyalakan receiver Getmecom HD5 Guoxin dan colokkan flashdisk ke port USB
- Pastikan sudah terdeteksi, masuk ke Menu, masuk ke menu Utilitas
- Pilih menu Upgrade Software
- Kita masuk form Upgrade Software, pada bagian Tipe Upgrade pilih USB Upgrade
- Pilih dibagian Seksi, untuk pilihan
- Semua : upgrade akan dilakukan menyeluruh sesuai firmware yang akan di upgradekan
- App : upgrade dibagian aplikasi software saja, untuk channel , key setting tetap
- Data : upgrade di bagian data, mengambil bagian data firmware yang akan diupgradekan
- User DB: upgrade di bagian channel saja
- Key DB : upgrade dibagian key saja.
- Untuk File Path, tekan OK dan pilih firmware yang akan diupgradekan
- Jika sudah selesai dan sesuai, pilih button Mulai dan tekan OK
- Proses upgrade berjalan dan usahakan receiver tetap stabil
- Receiver Getmecom HD5 Guoxin akan reboot, dan jika sudah bisa digunakan seperti biasa maka proses upgrade SW Getmecom HD5 Guoxin sudah selesai.
Cara Upgrade SW Receiver Getmecom HD5 Guoxin Komentar